Cara Menggunakan PEC di Epsxe

Cara Menggunakan PEC di Epsxe

EPSXE merupakan sebuah program emulator yang memungkinkan kita bermain game PlayStation 1 / PS 1 diperangkat Komputer / Laptop / sejenisnya. Emulator ini berukuran kecil dan ringan untuk dimainkan dibeberapa perangkat meskipun spesifikasinya rendah.

Bagi yang rindu dan ingin bernostalgia dengan ingin memainkan game PS 1, emulator ini sangat saya rekomendasikan karena disamping stabil, juga mendukung resolusi game yang baik. 

Kalau ada game, pasti ada yang namanya cheat / cara curang. Untuk melakukan cheat, dulu kita menggunakan kaset yang bernama Gameshark, dan di EPSXE ini kita tidak perlu repot mencari kaset / ISO Gamesharkkita hanya perlu menggunakan aplikasi yang bernama PEC (PSX Emulation Cheater).

Untuk cara penggunaannya cukup mudah, yaitu : 

1. Buka Epsxe, yang saya gunakan sekarang adalah Epsxe 1.9.0.

Cara Menggunakan PEC (Cheat) di Epsxe 1.9.0

2. Pilih Config (lihat gambar di atas), terus pilih Video, maka akan muncul gambar seperti dibawah ini.

image


Ganti Plugin menjadi psx emulation cheater 2.5, lalu klik Configure

Biasanya EPSXE bawaan dari sistus resmi tidak melampirkan Plugin ini, tenang saja saya sudah menyediakannya plugin lengkapnya disini. Setelah didownload ekstrak dan buka foldernya, lalu pindahkan semua isi filenya kedalam folder dimana EPSXE berada.

Image

3. Berikut ini tampilan setelah Configure distep 2 diklik, ganti GPU Pluginnya dengan pilihan yang cocok dengan vga sobat, karena disini saya menggunakan vga AMD, jadi saya memilih Pete's D3D Driver 1.77 , lalu klik configure.

PEC

Klik Config, maka akan muncul jendela seperti gambar dibawah ini.

PEC

Karena saya ingin hasil grafis yang maksimal, saya langsung memilih Default Settings yang Nice, lalu OK.
4. Jalankan Game nya, disini saya menggunakan game HarvestMoon Back to Nature Bahasa Indonesia.

hm-id.blogspot.com


hm-id.blogspot.com

Perhatikan gambar diatas, semua nilai nya masih kosong karena game baru saja dimulai.
4. Tekan tombol esc (escape) pada keyboard, lalu buka program PEC yang tadi telah didownload..

pec

Pilih game yang sedang dijalankan, lalu centang cheat yang ada disebelah kanan, setelah itu klik Send Cheats to Plugin , yang ada di pojok kiri bawah.
5. Kembali ke EPSXE, pilih Run, lalu continue

Cara Menggunakan PEC (Cheat) di Epsxe 1.9.0

Maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini

http://hm-id.blogspot.com/2014/07/all-about-harvest-moon-btn-indo.html


Untuk Menambah Kode Cheat Lain di PEC, lakukan langkah berikut ini.

1. Buka folder dimana PEC disimpan.
2. Buka file codelist, jangan lupa untuk menggandakan codelist menjadi 2 terlebih dahulu untuk backup karena kalau salah penulisan formatnya bisa membuat PEC errror.

Cara Menggunakan PEC di Epsxe 1.9.0

tampilannya seperti diatas, lalu masukan kode cheatnya tepat diatas "#007 - tomorrow... " dengan format penulisan seperti dibawah ini.


Cara Menggunakan PEC di Epsxe 1.9.0

Judul Game diawali dengan tanda "#" , dan Judul Cheat diawali dengan tanda " (petik dua) , dan Kode Cheat diletakan persis dibawah nya.

3. Save, dan Restart PEC.

4. Good Luck !